Apakah Kucing Boleh Minum Air Kelapa ? Ini Jawabnya !
Air kelapa merupakan sesuatu yang cukup populer bagi manusia. Air kelapa sering kali di jadikan tambahan untuk bahan masakan tertentu. Dengan menggunakan tambahan air ini, makanan yang di masak bisa terasa makin sedap.
Di samping di jadikan bahan tambahan untuk masakan, air kelapa juga sering di jadikan sebagai campuran untuk minuman manis yang banyak di jual oleh pedagang minuman. Bahkan air kelapa ini sendiri dapat di jadikan minuman yang enak dan menyegarkan.
Cukup tuangkan air kelapa murni ke cangkir minuman lalu tambahkan dengan es, tambahkan gula sesuai selera dan juga di beri sedikit jeruk nipis maka air kelapa yang enak, menyegarkan serta menyehatkan dapat langsung kita nikmati.
Oh iya bicara soal air kelapa sebagai minuman, ternyata air yang satu ini bukan cuma suka di minum oleh kita para manusia saja tetapi kebanyakan kucing juga menyukai air ini. Kamu juga mungkin setuju akan hal ini dan mungkin kucing kamu adalah salah satu penyukai air kelapa.
Melihat kucing yang suka minum air kelapa maka pasti terpikir oleh kita pertanyaan seperti bolehkah kucing minum air ? Lalu apakah kucing boleh minum air kelapa ? Sobat Anggora dapat mengetahui jawabannya dengan membaca tulisan di bawah ini hingga akhir.
Apakah Kucing Boleh Minum Air Kelapa ?
Seperti apa yang Anggora katakan di atas bahwa hampir kebanyakan kucing suka dengan air kelapa. Banyak dari mereka yang tak akan menolak untuk meminum air ini hingga habis ketika diberikan air ini sebagai minuman bagi mereka.
Namun kucing suka minum air kelapa tak berarti air ini boleh kita berikan begitu saja pada kucing. Kita tak boleh memberinya sebelum kita tahu apakah air ini aman atau tidak untuk kucing minum dan apakah boleh kucing meminumnya.
Lalu apakah air kelapa aman dan boleh di beri ke kucing untuk di minum ? Jawabannya adalah air ini aman di berikan ke kucing dalam takaran tertentu dan kucing boleh minum air kelapa. Malahan air ini memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan kucing.
Air kelapa yang mengandung elektrolit seperti magnesium, kalium dan natrium ternyata baik untuk tubuh kucing. Ini karena kucing serupa dengan manusia, kucing juga butuh elektrolit untuk membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh mereka.
Tapi penting untuk di ingat bahwa walaupun air kelapa aman untuk kucing minum tetapi air kelapa tak boleh di berikan terlalu berlebihan pada kucing karena minuman ini bisa saja menimbulkan masalah kesehatan lainnya seperti gangguan pencernaan akibat kandungan gulanya dan lainnya.
Oh iya ada satu hal lagi yang perlu kamu ingat yaitu jangan berikan kucing air kelapa yang sudah di olah, entah itu di olah dengan menambahkan bahan lainnya ke air kelapa, air kelapa yang telah di awetkan atau air kelapa yang telah di jadikan air kelapa kemasan dan sejenisnya.
Air kelapa yang telah di olah cenderung berbahaya bagi kucing untuk di konsumsi karena kebanyakan dari produk ini mengandung tambahan zat yang aman buat manusia namun beracun buat tubuh kucing. Sebaiknya hindari produk air kelapa olahan.
Di sarankan untuk memberikan kucing air kelapa yang murni yaitu air kelapa yang fresh atau air kelapa yang di ambil langsung dari buah kelapa. Ini jauh lebih baik buat si kucing peliharaan kesayangan dan aman di berikan bagi mereka.
Manfaat Air Kelapa Untuk Kucing
Walaupun kebanyakan buah yang berasal dari tanaman di nilai kurang bermanfaat bagi kucing tetapi hal tersebut tak berlaku bagi buah kelapa. Air yang berada dalam buah kelapa ternyata memiliki sejumlah manfaat yang baik bagi tubuh kucing ketika air kelapa di beri sebagai minuman kucing.
Setahu Anggora ada beberapa manfaat air kelapa untuk kucing. Adapun beberapa manfaatnya yaitu :
Air kelapa bermanfaat sebagai penjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh kucing karena kandungan elektrolitnya
Air kelapa bermanfaat sebagai antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh kucing
Asam laurat dalam air kelapa baik untuk menjaga kesehatan jantung kucing
Asam laurat dalam air kelapa baik untuk mengurangi inflamasi kucing
Air kelapa mengandung banyak vitamin C yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh kucing
Air kelapa bisa di gunakan sebagai obat kucing keracunan namun keracunan yang bisa di obati air ini hanyalah jenis keracunan ringan saja
Air kelapa dapat di gunakan sebagai obat tambahan untuk mengobati masalah sariawan yang terjadi pada mulut kucing
Sebagai minuman penyegar dan pelepas dahaga pada kucing
Beberapa manfaat di atas adalah manfaat umum yang bisa di dapatkan oleh kucing yang mengkonsumsi air kelapa. Tetapi perlu di ingat meskipun air kelapa banyak manfaatnya buat si kucing peliharaan, air kelapa hanya boleh di berikan secukupnya saja dan tak boleh di berikan berlebihan.
Cara Aman Untuk Memberikan Air Kelapa Untuk Kucing
Memang air kelapa aman di berikan buat kucing tetapi jika pemberian di lakukan sembarangan maka air kelapa yang tadinya aman justru bisa berbahaya untuk kucing minum. Itulah mengapa penting bagi kita untuk tahu bagaimana cara yang aman untuk memberi air kelapa sebagai minuman kucing.
Agar air ini aman untuk di minum kucing maka kamu hanya perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini :
Beri air kelapa yang murni atau fresh dari buah kelapa
Jangan beri air kelapa yang sudah di campur, entah itu di campur gula putih, gula merah, jeruk dan lainnya pada kucing
Jangan beri air kelapa dalam kemasan pada kucing
Jangan beri air kelapa yang sudah di olah pada kucing
Pemberian air kelapa tak boleh di berikan secara berlebihan pada kucing
Pada awal pemberian, berikan kucing sedikit air kelapa saja lalu lihat reaksi kucing. Jika kucing tak mengalami reaksi seperti alergi, muntah, diare dan sejenisnya maka pemberian boleh di lanjutkan. Jika ada reaksi negatif maka pemberian harus di hentikan
Adakah Bahaya Air Kelapa Buat Kucing
Tidak ada bahaya yang di timbulkan oleh air kelapa yang di berikan ke kucing sebagai minuman selama air kelapa tak di berikan berlebihan dan air kelapa yang di berikan adalah air kelapa murni. Jika di berikan secara berlebihan maka ini bisa memberikan dampak negatif pada kesehatan kucing.
Contohnya seperti kucing dapat mengalami gangguan pencernaan seperti diare dan lainnya. Tak hanya itu saja air kelapa juga dapat membuat kucing beresiko menderita lipidosis hati, hiperlipidemia, pankreatitis dan juga masalah obesitas.
Demi menghindari resiko gangguan kesehatan seperti yang Anggora baru saja sebutkan di atas, sebaiknya berikan kucing air kelapa secukupnya saja.
Mungkin itu saka pembahasan mengenai apakah kucing boleh minum air kelapa dan beberapa pembahasan yang terkait dengan hal ini. Semoga artikel ini bermanfaat buat para pembaca.