Review Makanan Kucing Bolt Terlengkap

Sebagai majikan tentunya kita akan teliti dalam memilah-milah makanan untuk kucing kesayangan kita. Hal ini tentunya agar kucing tumbuh sehat dan tidak alami masalah kesehatan akibat salah memilih makanan yang bisa jadi berujung kematian.

 

Review Makanan Kucing Bolt Terlengkap


Mungkin bagi kita pecinta kucing pernah dengar atau tahu mengenai merk makanan kucing bolt. Makanan ini sangat mudah kita temukan di berbagai petshop  bahkan toko online sekalipun. Bolt kaya dengan taurin, mengandung antioksidan, vitamin, mineral, mengurasi risiko penyakit saluran kemih.

Makanan kucing merk bolt di formulasikan sedemikan rupa untuK kucing. Sama seperti makanan Lainnya yakni universal, markotops ataupun felibite, makanan kucing ini juga memiliki aroma yang khas dan tajam.

Dan tentunya aroma ini di sukai oleh kucing. Nah pada kesempatan kali ini saya akan review makanan kucing merk bolt ukuran 1 Kg. Simak reviewnya di bawah ini.

 

Review Makanan Kucing Bolt

Tampilan Kemasan Makanan Kucing Bolt

Berikut merupakan kemasan produk makanan kucing merk bolt versi repack 1 Kg.

Review Makanan Kucing Bolt, Review Kemasan Makanan Kucing Bolt 1Kg Dan 20Kg
Kemasan Bolt 1Kg Dan 20Kg

Berapakah Harga Dari Bolt ?

Untuk kemasan repack 1 kg Bolt ini sendiri di daerah saya di jual dengan harga yang bisa di bilang terjangkau yakni sekitar Rp 22.000. Namun jika kamu tinggal di daerah perkotaan mungkin harganya bisa lebih murah lagi sih, kemungkinan sekitar 20 ribuan atau bahkan lebih murah lagi.

Harga makanan kucing bolt sama saja dengan merk markotops atau universal kitten, harganya sama-sama ramah kantong dan terjangkau.

 

Bolt Ditujukan Untuk Kucing Usia Berapa ?

Makanan kucing merk bolt ini sendiri menurut saya bisa di berikan ke kucing dewasa, namun bisa juga di berikan kepada anak kucing di atas 3 bulanan. Untuk anak kucing di bawah 3 bulanan saya tidak merekomendasikan makanan ini karena mungkin di karenakan ciri khas dry food yang teksturnya yang agak keras sehingga sulit untuk di kunyah anak kucing usia di bawah 3 bulan.

Dan juga makanan ini tidak cocok di berikan ke kucing lanjut usia atau sudah berumur. Alasannya serupa dengan anak kucing usia di bawah 3 bulan, yakni tekstur makanan kucing kering merk bolt ini mungkin sulit untuk di kunyah kucing tua. Apalagi jika mereka telah kehilangan sebagian giginya alias ompong.


Bentuk Juga Tekstur Produk Bolt


Bolt Bentuk Ikan


Review Makanan Kucing Bolt, Review Bentuk Makanan Kucing Bolt Bentuk Donat
Bolt Bentuk Donat
 
Untuk bentuk ( Kibble ) serupa dengan markotops rasa salmon dan universal kitten yakni bentuk ikan kecil. Dan ada juga varian bentuk kibel donat. Sementara warna makanan bolt layaknya seperti makanan kucing kering lainnya yakni warna kecoklatan, seperti yang tampak pada gambar di atas. Untuk tampilan lebih jelasnya, kamu bisa klik gambar di atas.

Ukuran Bolt di sesuaikan dengan bentuk mulut kucing. Yang membuatnya mudah masuk di mulut dan mudah untuk di kunyah oleh gigi-gigi kucing.

 

Dari Apakah Bolt Terbuat ?

Bolt terbuat dari bahan alami yang terjamin kualitasnya. Bahan tersebut antara lain jagung, tepung daging unggas, tepung terigu, isolat protein kedelai, tepung tuna, seng sulfat, taurin, kalsium lodate hingga antioksidan.


Kandungan Nutrisi Pada Bolt

Review Makanan Kucing Bolt, Review Kandungan Nutrisi Makanan Kucing Bolt
Kandungan Nutrisi Bolt


Berikut kandungan nutrisi yang ada pada makanan kucing bolt :

  • Hairball Control, mengandung serat natural yang dapat mengurangi muntah bola bulu.

  • Taurine dan Vitamine A, untuk kesehatan penglihatan dan  kesehatan jantung.

  • Vitamin dan Minerals, mengandung vitamin penting untuk kebutuhan kucing Anda

  • Crude Fiber, mengandung berbagai macam varian serat untuk kesehatan saluran pencernaan.

  • Healthy Skin & Coat, mengandung Omega 3 & 6 untuk menjaga kesehatan kulit dan bulu yang lebih berkilau.

  • Memperbaiki kualitas bulu kucing sehingga dari tampilannya terlihat berkilau dan sehat

  • Menurunkan risiko FLUTD (penyakit kandung kemih) yang sampai sekarang menjadi ancaman serius bagi pecinta kucing.

 

Bolt Apakah Bagus Untuk Diberikan Ke Kucing ?

Berdasarkan kandungan nutrisinya dan bahan utama pembuatannya bisa di katakan makanan kucing bolt memiliki kandungan protein dan nutrisi yang terbilang komplit untuk jenis makanan dry food murah.

Saya sendiri terkadang memakai merk bolt sebagai makanan untuk kucing Kampung dan Anggora saya.


Makanan Kucing Bolt Apakah Berbahaya ?

FLUTD merupakan salah satu gangguan kesehatan yang umum terjadi pada kitten, kucing dewasa, ataupun kucing tua. Menurut review beberapa orang bahwa Bolt bisa menyebabkan efek samping gangguan FLUTD pada kucing. Dari ulasan mereka bahwa FLUTD terjadi akibat beberapa hal berikut :

  • Makanan ini rutin di berikan sebagai makanan utama sekaligus cemilan setiap harinya untuk kucing.

  • Komposisi bolt tidak sesuai dengan pencernaan kucing, karenaya saat mencoba merk baru belilah sedikit saja untuk di jadikan tester selama beberapa hari atau seminggu untuk mengetahui apakah makanan tersebut cocok untuk kucing kita

  • Kandungan Nutrisi di dalam Bolt kurang sesuai atau tidak cukup bagi kesehatan kucing kita.


Untuk saya sendiri saya belum menemukan kucing saya tekena gangguan pencernaan akibat merk makanan bolt ini, mungkin bisa jadi akibat saya sering gonta-ganti pakan heheh.


Kesimpulan

Merk bolt merupakan makanan kucing murah meriah namun tetap di kemas dengan bentuk yang menarik, nutrisi serta manfaat yang baik dan tentunya sangat di sukai kucing. Merk ini di buat dengan bahan alami berkualitas premium demi menjamin kucing bisa makan dengan sehat dan mengenyangkan.

Bolt mungkin bisa jadi pakan kucing alternatif di kala isi kantong kamu kurang bersahabat.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url